Akhir tahun merupakan saat yang tepat untuk menyusun rencana kerja dan membuat target untuk tahun mendatang. Apa sajakah yang harus dilakukan untuk membuat target dan menyusun rencana kerja untuk tahun mendatang. Target merupakan gambaran hasil yang akan dicapai pada masa yang akan datang. Jika target perusahaan tidak jelas, maka tidak jelas juga rencana kegiatan yang akan dilakukan. Misalnya perusahaan mempunyai terget untuk menaikkan penjualan sebesar 25 persen. Maka langkah apa yang harus dilakukan untuk mencapainya.
Target hendaknya dibuat berdasarkan realita. Tidak bisa membuat target hanya mengambang-ngambang saja atau kira-kira. Sebab itu akan mempengaruhi rencana kerja yang akan disusun. Rencana kerja yang tidak tersusun dengan baik, akan sulit melaksanakannya. Target tidak bisa hanya seperti bermimpi tanpa ada orang yang mampu untuk mencapainya, tapi tidak juga terlalu mudah sehingga tidak ada tantangannya. Pembuatan target juga hendaknya dilakukan secara detail. Misalnya bukan hanya sekedar menentukan target meningkatkan penjualan sales, tetapi tentukan berapa yang diinginkan oleh perusahaan.
Setelah target dibuat, maka rencana kerja mengikutinya. Pengertian sederhana dari rencana kerja adalah langkah-langkah yang dibuat untuk mencapai target tersebut. Rencana kerja akan memudahkan Anda dalam mencapai target. Rencana kerja perlu dibuat, sehingga Anda tahu apa yang harus dilakukan untuk mencapai target tersebut. Dalam menyusun rencana kerja untuk mencapai target tersebut juga harus ditetapkan waktu untuk pencapaiannya. Tentukan dengan jelas kapan target itu akan dicapai, jika tidak mempunyai waktu yang jelas maka tidak akan diketahui kapan target itu akan tercapai. Setelah menentukan waktu untuk pencapaiannya maka ditentukan juga pelaksananya atau siapa yang akan melaksanakannya. Hal ini juga penting sehingga perusahaan tahu siapa yang akan bertanggung jawab untuk melaksanakan langkah-langkah atau rencana kegiatan yang telah dibuat.
Dengan target dan rencana kegiatan yang telah tersusun dengan baik, maka Anda siap untuk memasuki tahun depan dengan satu tujuan yang pasti. Awal tahun akan dimulai dengan langkah-langkah yang sudah Anda rencanakan dengan matang, sehingga Anda dapat melangkah dengan lebih pasti.
Target hendaknya dibuat berdasarkan realita. Tidak bisa membuat target hanya mengambang-ngambang saja atau kira-kira. Sebab itu akan mempengaruhi rencana kerja yang akan disusun. Rencana kerja yang tidak tersusun dengan baik, akan sulit melaksanakannya. Target tidak bisa hanya seperti bermimpi tanpa ada orang yang mampu untuk mencapainya, tapi tidak juga terlalu mudah sehingga tidak ada tantangannya. Pembuatan target juga hendaknya dilakukan secara detail. Misalnya bukan hanya sekedar menentukan target meningkatkan penjualan sales, tetapi tentukan berapa yang diinginkan oleh perusahaan.
Setelah target dibuat, maka rencana kerja mengikutinya. Pengertian sederhana dari rencana kerja adalah langkah-langkah yang dibuat untuk mencapai target tersebut. Rencana kerja akan memudahkan Anda dalam mencapai target. Rencana kerja perlu dibuat, sehingga Anda tahu apa yang harus dilakukan untuk mencapai target tersebut. Dalam menyusun rencana kerja untuk mencapai target tersebut juga harus ditetapkan waktu untuk pencapaiannya. Tentukan dengan jelas kapan target itu akan dicapai, jika tidak mempunyai waktu yang jelas maka tidak akan diketahui kapan target itu akan tercapai. Setelah menentukan waktu untuk pencapaiannya maka ditentukan juga pelaksananya atau siapa yang akan melaksanakannya. Hal ini juga penting sehingga perusahaan tahu siapa yang akan bertanggung jawab untuk melaksanakan langkah-langkah atau rencana kegiatan yang telah dibuat.
Dengan target dan rencana kegiatan yang telah tersusun dengan baik, maka Anda siap untuk memasuki tahun depan dengan satu tujuan yang pasti. Awal tahun akan dimulai dengan langkah-langkah yang sudah Anda rencanakan dengan matang, sehingga Anda dapat melangkah dengan lebih pasti.
0 komentar:
Posting Komentar
Yuk comment tapi jangan SPAM ya..